pembukaan samping

Written By iqbal_editing on Rabu, 05 Oktober 2016 | 02.42

Pembukaan Samping adalah pembukaan yang dimainkan di satu atau dua sisi samping (bagian dari papan selain kolom d dan e). Pembukaan Samping merupakan pembukaan dengan gaya Hypermodern, menyerang daerah tengah dengan bidak dari samping, bukan menempatinya. Pembukaan yang biasa dipakai antara lain 1. Nf3 dan 1. c4.
Jika Putih membuka dengan 1. Nf3, permainan seringkali berubah menjadi variasi dari pembukaan d4. Beberapa pembukaan unik seperti Pembukaan Réti dan Serangan Raja Indian juga biasa dimainkan. Pembukaan Réti dikarakteristikan dengan Putih memainkan 1. Nf3, mem-fianchetto satu atau kedua gajah, dan tidak memainkan d4 di awal (yang mungkin akan berubah menjadi  variasi dari 1.d4).
gb.1 Pembukaan Réti
Serangan Raja Indian adalah sistem pengembangan permainan yang dapat dipakai Putih untuk hampir seluruh jawaban Hitam. Karakteristik dari Serangan Raja Indian adalah 1.Nf3, 2.g3, 3.Bg2, 4.0-0, 5.d3, 6.Nbd2, dan 7.e4, walaupun langkah-langkah ini dapat dimainkan dalam urutan berbeda. Faktanya, Serangan Raja India biasanya dapat tercapai setelah 1.e4 ketika Putih menggunakannya untuk menjawab Hitam yang menggunakan Pertahanan Caro-Kann, Perancis, atau Sisilia, atau bahkan Permainan Terbuka.
gb. 2 Serangan Raja Indian
Pembukaan Ingris juga seringkali berubah menjadi variasi pembukaan d4, tetapi dapat juga menjadi variasi tersendiri seperti Variasi Simetris (1.c4 c5) atau Pertahanan Sisilia Terbalik (1.c4 e5).
gb. 3 Pembukaan Inggris
Beberapa variasi yang sering digunakan:
  • 1.b3 Pembukaan Larsen
  • 1.b4 Pembukaan Sokolsky
  • 1.c4 Pembukaan Inggris
  • 1.Nf3 Pembukaan Réti (dengan diikuti fianchetto satu atau dua gajah tanpa d4 di awal)
  • 1.Nf3, 2.g3, 3.Bg2, 4.0-0, 5.d3, 6.Nbd2, 7.e4 King’s Indian Attack (dapat dmainkan dalam urutan berbeda)
  • 1.f4 Pembukaan Bird
  • 1.g3 Pembukaan Benko

0 komentar:

Posting Komentar

 
berita unik